Sunday, January 21, 2018

Bisnis Musik: Keuntungan pergelaran konser musik


Music Concert via Pexels

Sebelumnya telah dibahas mengenai beberapa keuntungan dari peluang bisnis musik. Seperti yang diketahi, industri musik Indonesia memiliki perkembangan yang baik. Hal  tersebut ditandai semakin bertambahnya musisi pendatang baru, adanya program musik di TV, siaran radio yang masih tetap eksis, musik yang bisa didengar dimana-mana, serta yang paling mendatangkan antusiasme masyarakat yaitu pergelaran konser musik atau event musik. 

Berikut beberapa alasan masyarakat sangat antusias terhadap pergelaran konser musik atau event musik: 

1. Kesempatan berjumpa dengan musisi idola, meyenangkan bukan kalau bisa foto bareng, minta tanda tangan, atau sekedar jabat tangan sama musisi idola.

2. Menonton dan mendengarkan secara live performance lebih terasa feelnya. Mungkin banyak yang merasa bosan jika hanya bisa melihat sang musisi di TV atau mendengarnya lewat radio.

3. Banyak merchandise. Memiliki benda-benda yang berhubungan dengan sang idola setelah konser musiknya bisa menjadi kenang-kenangan berharga bahwa kalian pernah mengunjungi konsernya. 

Melihat antusiasme masyarakat terhadap musik apalagi jika berupa konser musik baik musisi nasional maupun international menjadi peluang bisnis musik yang menggiurkan bagi kalian yang ingin terlibat di dalamnya.  

Kalian mungkin sudah mendengar berita bahwa salah satu diva international Celine dion melakukan konser musiknya di Indonesia 7 Juli 2018, namun yang mengejutkan bahwa harga tiket konser Celine dion yang ditawarkan benar-benar menguras kantong. Pihak penyelenggara mengatakan harga seat di tribun dibandrol 1,5 juta, belum lagi tipe seat lainnya yang lebih mahal. Dari besarnya harga tiket dan banyaknya penggemar konser musik Celine dion sudah bisa dibayangkan keuntungan yang didapatkan pihak manajemen artis dan pihak peyelenggara atau promotor musik.  

Keuntungan menjadi promotor musik atau pihak penyelenggara atau sebut saja panitianya mungkin bisa mencapai 100% bahkan 200% jika tiketnya sold out dan konser musiknya sukses besar. Menarik bukan ? 

Berkaitan dengan hal itu, apa yang sebenarnya dimaksud dengan promotor musik ?

Promotor musik merupakan penyedia jasa penyelenggaraan dengan melakukan berbagai macam usaha rencana atau persiapan acara. Promotor musik lah yang mengatur tema, set panggung (audio dan lain-lain), properti, dan keberhasilan sebuah konser musik. Pihak manajemen dan artisnya hanya tinggal menunggu semuanya untuk siap dilakukan pergelaran tanpa bersusah-susah payah.  Pekerjaan yang sangat berat bagi promotor musik sehingga berbagai macam profesi sangat dibutuhkan/terlibat dalam setiap persiapan konser.

Apa saja keuntungan pergelaran konser musik bagi pihak promotor musik?

Keuntungan yang didapatkan yaitu dari hasil penjualan tiket, penjualan pernak-pernik konser (merchandise), pihak sponsor yang mendukung acara, dan lain-lain.

Apa saja yang dibutuhkan untuk menjadi promotor musik agar bisa sukses menyelenggarakan konser musik?

1. Passion in music
Ide dan kreatifitas akan lebih mudah diperoleh jika kalian memiliki ketertarikan atau kesukaan terhadap musik.  Selain itu, memiliki pengetahuan terhadap musik, mampu melihat trend musik dan juga disukai masyarakat.

2. Manajemen yang baik
Manajemen yang baik dapat mempengaruhi kinerja para anggota promotor. Adanya perencanaan, sistem, dan  pembagian tugas yang baik untuk membangun teamwork yang solid sehingga suatu konser akan berjalan dengan lancar.

3. Pengetahuan bisnis
Konser musik selalu berkaitan dengan bisnis, sehingga pengetahuan bagaimana mengelola bisnis yang baik perlu dimiliki. Misalnya semua hal yang berkaitan dengan proposal untuk bisa mendapatkan sponsor, hal-hal yang berkaitan dengan promosi, atau  sewa menyewa peralatan panggung dan musik yang berhubungan dengan relasi bisnis.

Itulah tadi seputar bisnis musik yaitu Keuntungan pergelaran konser musik. Kalian yang menyukai musik dan tertarik berbisnis dalam bidang ini, apalagi saat ini kalian sedang mencari pendidikan seputar bisnis musik yang mengajarkan kiat sukses cara-cara berbisnis dalam bidang musik dan hiburan, kini saatnya kalian memilih sekolah bisnis dalam industri kreatif SAE Institute Jakarta.

Program Bisnis Musik SAE Institute Jakarta

Program Bisnis Musik di SAE Institute dirancang bagi orang-orang ingin berbisnis tapi tidak harus terjun langsung sebagai pemain. Paket pendidikan yang unik dan berfokus pada skenario bisnis kehidupan nyata, kurikulum terbaru dan dosen yang berpengalaman di industri ini. Gelar yang kalian peroleh divalidasi oleh Middlesex University London. Program yang kalian bisa ambil yaitu diploma music & entertainment business (3 tahun) dan bisa melanjutkan program BA/BSC music business & arts management (S1) setelah mengambil program  diploma.

Semoga bermanfaat.


No comments:

Post a Comment

Semoga bermanfaat...Silahkan komentarnya,,,